Jl. AUP No. 3 Pasar Minggu,
Jakarta Selatan 12520,
Provinsi DKI Jakarta

(021) 7824 669

ID EN
Logo

Kementerian Pertanian

Direktorat Jenderal
Tanaman Pangan

7

Panen Jagung Bersama Mentan dan Mendag di Kebumen

(Kebumen, 7/10/16) Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita melakukan panen jagung di Kebumen. Hadir pada acara tersebut Komisi IV DPR RI, Komisi VI DPR RI, Ketua DPRD Prov Jawa Tengah, Ka.Dinas Pertanian Prov Jawa Tengah, Dandim,Kapolres Kab.Kebumen beserta SKPD Prov Jawa Tengah dan Kabupaten Kebumen. Panen jagung ini dilakukan di atas hamparan 100 ha milik swadaya masyarakat dengan varietas Bisi 18. Dalam sambutannya Mentan menargetkan Kab.Kebumen masuk menjadi 15 besar dari 33 kabupaten di Jawa Tengah dengan penduduk termiskin melalui peningkatan sektor pertaniannya. Untuk menunjang target tersebut tahun 2017 nanti akan ditambah 10.000 ha lahan untuk tanam beserta pupuk dan benihnya. Saat dialog, Menteri Pertanian menerima keluhan dari petani mengenai harga jual jagung yang masih sangat rendah. Menurut Amran Sulaiman, harga jagung sekarang sudah Rp 3.150 / kg nya. Menteri Pertanian bercerita ada beberapa Menteri Pertanian dari negara Asia Tenggara yang protes ke beliau bahwa sekarang mereka sekarang sangat susah ekspor produk pertanian ke Indonesia. Beliau pun juga mengakui bahwa ada beberapa negara tetangga juga yang pertaniannya sangat maju dikarenakan petani nya bekerja lebih lama dalam satu hari di banding petani di negara kita. "Kuncinya adalah kerja,kerja dan kerja" Ujar Amran Sulaiman. Diakhir kunjungannya beliau memberikan bantuan 2 unit traktor kepada 2 petani wanita. (Humas TP)

WhatsApp


Email


Jam Pelayanan

Hari Kerja
08:00 s/d 16:00