Jl. AUP No. 3 Pasar Minggu,
Jakarta Selatan 12520,
Provinsi DKI Jakarta

(021) 7824 669

ID EN
Logo

Kementerian Pertanian

Direktorat Jenderal
Tanaman Pangan

7

DIREKTUR SEREALIA MELAKUKAN PEMANTAUAN KETERSEDIAAN DAN HARGA 12 PANGAN POKOK DI PASAR TAMBAK REJO SURABAYA

Direktur Serealia Ismail Wahab (Kementan) didampingi Plt. Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Prov. Jawa Timur Hadi Sulityo melakukan kunjungan langsung ketersediaan dan harga 12 pangan pokok di di pasar Tambakrejo Surabaya tanggal 28 Desember 2022. 

Ismail melakukan wawancara dengan beberapa pedagang sembako untuk mengetahui harga dan ketersediaan bahan pangan tersebut, yang ditanyakan dianataranya bagaimana pasokan dan harga beras , telur, minyak goreng, kedelai, selama menjelang natal dan tahun baru ini.

Menurut Novi pemilik toko Wariten, harga pangan saat ini stabil tidak ada harga yang melonjak dan suplay pasok lancar, harga komoditas yang naik adalah beras. Beras premium saat ini dijual Rp. 70 ribu /5 kg semula Rp 65 ribu/5 kg sedangkan beras medium dijual Rp. 60 rb/5 kg semula 52-55 ribu /5 kg. Untuk harga Telur justru turun yang semula harga Rp 30 ribu /kg turun menjadi Rp 28 ribu/kg. Sedangkan harga komoditas lain stabil. Novi mengambil barang dari sales yang menjual ke pedagang pasar tambakrejo tersebut.


Sedangkan memurut Fang pemilik toko Srikandi, harga beras naik rata-rata Rp 1000- Rp 2.000 per kilo tergantung jenisnya. Harga beras premium di jual Rp 14.000 perkg yang semula Rp 12.000/kg, beras yang paling murah dihargai Rp 12.000/kg semula harga Rp 10.000/kg. Sementara harga kedelai dihargai Rp 15.000/kg, minyak goreng Rp 17.000/kg. Harga-harga ini cendrung stabil. Kenaikan harga wajar karena menghadapi natal dan tahun baru. Hal yang sama juga disampaikan oleh Anna pemilik toko Yuliarti. Harga pangan yang naik hanya beras, naiknya sedikit tidak tinggi bekisar Rp 1.000- 2.500 per kilo tergantung jenisnya. Pasokan beras lancar.


Sidak dilanjutkan ke beberapa lapak daging ayam dan daging sapi. 

Menurut Pedagang ayam potong harga ayam saat ini naik yaitu harga Rp 33.000/ekor semula Rp 28.000 , kenaikan harga ini wajar karena permintaan banyak tetapi masih taraf wajar. Pasokan ayam lancar. Hal yang sama juga disampaikan oleh pedagan daging sapi. Harga daging saat ini normal berkisar diantara Rp 110.000- 130.000/kg, tergantung jenis dagingnya antara super dan regular. Menurut pedagang daging saat ini penjualan daging sudah normal, pembeli sudah banyak, mereka rugi saat ada isu PMK kemaren, daging banyak tetapi pembeli sedikit.

" Hari ini alhamdulilah bisa kita lihat sendiri bahwa ketersediaan bahan pokok khususnya beras di tingkat masyarakat kota surabaya aman" ucap Ismail. 

"terkait kenaikan harga tadi dijelaskan pedagangnya, mereka membeli melalui sales, bukan langsung dari penggilingan atau distributor besar, 

Hal ini nenyebabkan rantai pasok panjang menyebabkan harga sedikit lebih mahal tetapi masih dalam taraf yg wajar" tuturnya. 

 Jatim ini adalah produsen beras nomor 1 nasional (BPS), sehingga menjadi barometer ketersediaan beras nasional.  

senada dengan Ismail, Hadi Sulistyo mengungkapkan bahwa pasokan beras baik medium maupun premium di pasar lancar dan tersedia dalam pemenuhan konsumsi masyarakat menjelang tahun baru. 

Hadi menjelaskan bahwa luas panen bulan Desember mencapai 72 ribu hektar dengan produksi padi sebesar 481 ribu ton atau setara 261 ribu ton beras. Sedangkan data stok beras di Bulog Jawa Timur bulan Desember 2022 sebesar 63,7 ribu ton, sehingga untuk pemenuhan konsumsi masyarakat, stok di Jawa Timur aman dan harga cukup terkendali.

Pada tahun 2023, prakiraan luas panen akan terus meningkat dari bulan Januari sampai dengan April dan puncak panen di akhir bulan Maret hingga awal April. Luas Panen diperkirakan mencapai 775 ribu Hektar dengan produksi padi sebesar 4,3 juta ton GKG atau setara beras 2,75 juta ton beras (periode Jan - April 2023). 

Hadi optimis musim panen raya nanti Jawa Timur siap untuk mengisi stok beras baik untuk pasar maupun untuk cadangan pangan.

Ditulis oleh Arnen Sri Gemala, PMHP Ahli Muda Direktorat Serealia


WhatsApp


Email


Jam Pelayanan

Hari Kerja
08:00 s/d 16:00